Masa muda adalah masa yang penuh semangat. Termasuk dalam hal berbisnis. Semangat untuk memulai berbisnis banyak ditemui dalam diri anak muda, terutama mereka yang tengah mengenyam pendidikan di bangku kuliah.
Meski banyak orang mencap mahasiswa sebagai anak-anak yang masih bergantung pada orangtua, tetapi tak bisa disangkal banyak dari mereka yang mampu menunjukkan kepiawaian dalam berwirausaha.
Di antaranya ada 6K yang paling sering didengar :
- Kurangnya Pengetahuan Tentang Bisnis,
- Kurangnya Modal Untuk Mengembangkan Bisnis,
- Kurangnya Waktu Yang Bisa Dialokasikan Untuk Berbisnis,
- Ketakutan Akan Resiko dan Kegagalan,
- Kurang Luasnya Jaringan,
- Kebingungan Dengan Minat dan Bidang Usaha Yang Akan Digarap.
Jika diatas adalah kendala Mahasiswa yang sudah mulai Berbisnis, namun enggan untuk mengembangkannya menjadi lebih besar, nah berikut ini alasan-alasan Mahasiswa yang penakut saat ditawarkan untuk memulai suatu berbisnis :
- Ketidaktahuan Tentang Bisnis,
- Ketiadaan Modal Untuk Memulai Suatu Bisnis,
- Takut Akan Resiko,
- Takut Gagal,
- Tidak Punya Kenalan Pebisnis (Tidak Ada Link),
- Tidak Ada Keahlian Untuk Berbisnis,
- Tidak Bisa Ngomong atau Melobi Orang,
- Takut Rugi,
- Tidak Bisa Meyakinkan Calon Mitra Bisnis,
- Tidak Ada Kendaraan
Terus bagaimana untuk menyiasati alasan-alasan diatas supaya Anda bisa untuk memulai dan mencoba untuk Berbisnis. Berikut Tips Mudah Untuk Memulai Bisnis Bagi Mahasiswa :
- Manfaatkan Ketidaktahuan Anda Tentang Bisnis menjadi senjata Andalan. Bagaimana caranya?? Caranya ya terjun langsung kedalam dunia Bisnis, jangan terlalu banyak nanya karena Bisnis itu bukan Kuiz,,, Pepatah kuno mengatakan,"Jika kamu ingin tetap wangi sepanjang hari, maka janganlah kamu jauh-jauh dari toko parfum". Jadi, jika Anda ingin tahu tentang Bisnis maka dekatilah Orang-orang yang sedang menjalankan suatu Bisnis.
- Manfaatkan Ketiadaan Modal sebagai Langkah Untuk Mendapatkan Sumber Uang. Loh Koq Bisa? Mana bisa tanpa Modal dapat memperoleh Sumber Uang? Hehehehe,, Mungkin Terlintas dipikiran Anda seperti itu. Sahabatku yang budiman, untuk memulai usaha itu tidak harus mengeluarkan uang cukup besar sebagai modal untuk Berbisnis yang penting Anda memiliki Kemauan. Dan ingatlah bahwa Manusia itu di beri Otak untuk berpikir maju, bukan untuk berpikir sempit. Manfaatkan Pikiran Anda untuk menghasilkan sebuah Ide, yang nantinya Ide itu bisa Anda jual.
- Manfaatkan Takut Akan Resiko sebagai Sumber Kekuatan Utama Anda. Setiap Bisnis pasti memiliki resiko sahabatku, hanya resiko-resiko yang ditimbulkan tergantung bagaimana cara kita mengantisipasinya. Bergabung dengan suatu komunitas adalah cara terbaik untuk menemukan Sumber Utama agar kita terhindar dari suatu resiko, karena didalam komunitas itu kita bisa saling tanya jawab atau share, sehingga kita bisa meminimalisir adanya resiko yang akan ditimbulkan.
- Manfaatkan Takut Akan Sebuah Kegagalan sebagai Langkah Menuju Kesuksesan. Cobalah untuk memperbesar rasa takut Anda terhadap sebuah Kegagalan, karena semakin Anda takut Gagal, maka akan semakin besar peluang Anda untuk mengantisipasi akan terjadinya sebuah kegagalan. Namun harus Anda ingat bahwa sebenarnya kata GAGAL itu tidak ada, yang ada adalah Anda berhenti terlalu cepat. Belajarlah mengevaluasi dari setiap kegagalan, agar hal serupa tidak terulang. Sebaik-baiknya Orang belajar bersepeda ialah orang-orang yang sudah beberapa kali jatuh dan selalu mencoba bangkit lebih dari 100 kali.
- Manfaatkan Kurangnya Kenalan Bisnis sebagai Penyemangat Untuk Memperluas Link/Partner. Banyak orang beranggapan bahwa untuk berbisnis itu kita harus memiliki Link atau Pertemanan yang luas. Itu adalah anggapan yang keliru sahabatku. Teman yang mengajak Anda berbisnis adalah Partner Bisnis Anda dan juga jalan Anda untuk memperluas dan mengembangkan Link. Apalagi sekarang sudah banyak sosial media seperti facebook dan twitter, manfaatkan saja sosial media tersebut untuk menambah daftar kenalan baru yang nantinya Anda arahkan untuk menjadi partner Bisnis Anda berikutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar